This line will show up in the preview of some email clients
logo

 

NEWSLETTER PHILLIP
EDITION NO. 66

 

Merdeka! atau merdeka?

img

Sebelum membicarakan tentang kemerdekaan, tahukah Anda apa sebenarnya makna dari kata 'kemerdekaan'? Jika hanya sekedar melihat dari wikipedia, kemerdekaan adalah (kata benda) di saat suatu negara meraih hak kendali penuh atas seluruh wilayah bagian negaranya. (kata benda) di saat seseorang mendapatkan hak untuk mengendalikan dirinya sendiri tanpa campur tangan orang lain dan atau tidak bergantung pada orang lain lagi.

Namun tentunya makna dari kemerdekaan bukan hanya sekedar memiliki hak atau kendali tertentu saja. Setelah bertahun-tahun perang dengan Inggris akhirnya Amerika mendeklarasikan kemerdekaannya pada tanggal 4 Juli 1776. Namun apakah setelah itu Amerika terbebas dari Inggris? Jawabannya tidak. Setelah mendeklarasikan kemerdekaan, Amerika dan Inggris masih melanjutkan perang satu sama lain. Deklarasi kemerdekaan yang dilakukan Amerika pada tahun itu merupakan trigger untuk selurah rakyat yang ada agar bisa bertahan dan bersatu dengan kondisi negera yang masih ada di bawah jajahan Inggris. Hingga tahun 1783 kedua negara tersebut menyatakan perdamaian dan Inggris mengakui kemerdekaan Amerika.

Indonesia sendiri memiliki sejarah yang sangat panjang hingga akhirnya bisa mendeklarasikan kemerdekaan. Pada tahun 1569 Belanda masuk ke Indonesia dan mulai mendirikan perusahaan perdagangan yang dikenal dengan Dutch East India Company atau Verenigde Oost-Indische Compagnie (VOC). Tak hanya memegang kendali penuh atas perdagangan Indonesia pada saat itu, Belanda juga membangun koloni dan kekuatan militer dengan memulai segala konflik sehingga memicu peperangan.

Perang dunia kedua pada tahun 1941 memberikan dampak yang besar terhadap negara Indonesia. Pada saat itu, Jepang yang menjadi negara superior ingin melumpuhkan seluruh pasukan Belanda yang ada di Indonesia. Belanda mengakhiri semua perlawanan terhadap pasukan Jepang setelah selama kurang lebih tiga dekade memegang kendali penuh atas Indonesia. Kekalahan Jepang di perang dunia kedua menjadi titik balik dari kemerdekaan Indonesia. Jepang meminta agar Indonesia mendeklarasikan kemerdekaan pada bulan Desember 1945, namun para tokoh pemuda Indonesia mendesak Ir. Soekarno untuk segera memproklamasikan kemerdekaan Indonesia yang saat ini kita kenal sebagai Peristiwa Rengasdengklok. Akhirnya pada tanggal 17 Agustus 1945, Ir. Soekarno dan Moh. Hatta membacakan teks Proklamasi dan mendeklarasikan kemerdekaan Indonesia. Peristiwa tersebut yang menjadi trigger bagi semua kalangan masyarakat untuk bersatu dan memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Sudah 73 tahun Indonesia mendeklarasikan kemerdekaannya, apakah kita sudah benar-benar merdeka? Saat ini secara harfiah Indonesia telah merdeka dan berdiri sebagai sebuah negara, kita juga tidak terjajah secara fisik atau keadaan berperang senjata dengan negara lain, tapi sekali lagi apakah kita sudah merdeka seutuhnya? Perlu disadari, saat ini kita belum merdeka dari penjajahan ekonomi dan budaya. Hutang negara ini masih menumpuk. Secara ekonomi pun dibuktikan dengan banyaknya produk-produk luar negeri yang bertebaran di pasar Indonesia seperti makanan, fashion dan juga produk-produk elektronik. Sedangkan dari sisi budaya dapat dibuktikan dengan kenyataan bahwa, budaya asing lebih menjadi favorit anak muda saat ini. Padahal kebudayaan negara kita memiliki jauh lebih banyak ragam budaya dengan nilai-nilai yang mendalam.

Jika dahulu para pahlawan mengangkat senjata agar bangsa ini menjadi bangsa yang besar dan bisa berdiri dengan semangat persatuan. Sebagai pemuda-pemudi Indonesia, saat ini kita harus siap untuk ‘berperang’. Bukan dengan mengangkat senjata, cukup dengan mengangkat kembali jati diri bangsa ini dengan kearifan lokal yang kita miliki.

Mulai dengan hal kecil, mulai dari diri kita sendiri. Sebagai generasi penerus bangsa, mari kita bersama menjunjung tinggi nilai dan moral bangsa kita. Merdeka!!!

 
“Be A Smart Investor With Phillip Sekuritas Indonesia”

* Disclaimer ON

(Penulis : Trie M Indrianty - 14 Agustus 2018)

TalkToPhillip
Phillip Securities Indonesia
Phillip Securities Indonesia
Website
Instagram
img

 

Kini Anda bisa bertransaksi reksa dana melalui aplikasi POEMS di smartphone ios & Android Anda
Makin praktis, makin fleksibel. Beli reksa dana online kapan saja di mana saja, cek profil dan performa reksa dana yang tersedia, cek status reksa dana yang kita miliki, tetap gratis* biaya transaksi,dan tetap satu platform.
POEMS IOS
POEMS ANDROID

 

Copyright © 2018 Phillip Sekuritas Indonesia, All rights reserved.
Email Anda telah kami daftarkan sebagai penerima newsletter Phillip Sekuritas Indonesia.