Tahukah kamu bahwa dalam berinvestasi di pasar modal bersama Phillip Sekuritas Indonesia tidak hanya dapat dilakukan melalui aplikasi desktop based ProTrader atau pun website poems.co.id, tetapi juga dapat dilakukan melalui smartphone dengan aplikasi POEMS ID yang dapat di-instal melalui sistem operasi Android maupun iOS.
Dengan aplikasi POEMS ID, kamu dapat melakukan banyak hal hanya dari genggaman tangan. Mulai dari akses login (klik di sini untuk menonton tutorial) yang praktis dan aman karena mendukung face ID dan finger print, melakukan analisis dalam memilih produk investasi yang potensial, bertransaksi saham dan reksa dana hanya dengan 1 akun, hingga memantau kinerja investasimu kapan pun dan di mana pun.
Selain itu, POEMS ID juga menyediakan fitur baru, yaitu Push Notification yang dapat membuatmu lebih update dengan adanya pemberitahuan atas setiap informasi transaksi yang terlaksana pada akunmu. Berikut penjelasan dari menu-menu yang terdapat dalam aplikasi POEMS ID.

Berikut adalah tampilan ProStocks beserta menu-menu yang tersedia. (Klik di sini untuk menonton tutorial)

Menu di sisi atas. Terdiri dari:
- Kolom Search: Untuk mencari saham yang ingin ditransaksikan dengan mengetikkan kode saham.
- Menu Inbox (ikon lonceng): Untuk melihat notifikasi yang masuk atas setiap informasi transaksi yang terlaksana pada akunmu.
- Menu Settings: Untuk mengubah pengaturan awal akunmu. Terdiri dari:
-
Autosweep: Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan fitur Autosweep
-
Unregister Live Price: Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan layanan live price (real time data)
-
Push Notification: Untuk mengaktifkan notifikasi terhadap beberapa instruksi transaksi serta deposit dan penarikan dana yang berhasil terlaksana
-
Change Password: Untuk mengubah password dalam melakukan login akun POEMS
- Menu Account Management (ikon orang): Untuk memantau atau mengatur segala aktivitas yang berhubungan dengan kepemilikan portfolio, transaksi, posisi keuangan, serta aktivitas deposit dan penarikan dana pada akunmu.
Kolom Favorites pada ProStocks. Terdiri dari:
- Running Trade: Untuk melihat pergerakan harga seluruh saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) secara real time saat jam perdagangan berlangsung.
- Research: Untuk melihat rekomendasi saham, laporan keuangan, serta informasi pasar hasil analisis Tim Research Phillip Sekuritas Indonesia.
- Chart: Untuk melakukan analisis teknikal saham dengan indikator chart yang lengkap dan mudah.
- Trading Equity: Untuk melihat informasi mengenai posisi nilai equity, cash, aset, dan outstanding yang dimiliki sebagai acuan dalam bertransaksi.
- Indices & Curr: Untuk melihat pergerakan harga mata uang dunia dan nilai tukar rupiah, serta indeks pasar saham di dalam dan luar negeri.
- Stock Scanner: Memberikan informasi saham-saham berdasarkan analisis fundamental dan teknikal dalam kategori tertentu.
- SmartSafe: Fitur cerdas untuk mengantre beli dan/atau jual saham secara otomatis berdasarkan kondisi yang dapat kamu atur sebelumnya.
- Outstanding: Untuk melihat posisi kewajiban yang harus dipenuhi sesuai dengan jatuh tempo.
- News: Untuk melihat berita terkini seputar pasar modal dan ekonomi dari dalam maupun luar negeri.
- Portfolio: Untuk melihat posisi real time portofolio saham yang kamu miliki.
- SmartPlan: Fitur cerdas untuk melakukan pembelian saham dan/atau reksa dana secara berkala setiap bulan dengan produk, tanggal, dan jumlah pembelian yang dapat kamu atur sebelumnya.
- Reward & Promo: Untuk melihat informasi terkait reward dan promo yang sedang berlangsung bagi nasabah. (Klik di sini untuk menonton tutotial)
- Exercise: Untuk melakukan penebusan Right dari saham yang kamu miliki dan pengecekan proses atas penebusan yang dilakukan.
- Online Seminar: Untuk melihat jadwal edukasi online yang diadakan oleh Tim Edukasi & Tim Research Phillip Sekuritas Indonesia seputar pasar modal, analisis saham, dan penggunaan platform yang dapat menambah wawasanmu dalam berinvestasi.
- IPO: Untuk melihat tata cara pemesanan, melakukan registrasi pada sistem e-IPO, serta melihat jadwal emiten yang sedang melangsungkan penawaran umum perdana saham.
Kolom Trade pada ProStocks. Terdiri dari:
- Buy/Sell: Untuk melakukan transaksi beli dan/atau jual saham, serta melihat Order Book dan Stock Profile pada More Info.
- Order Status: Untuk mengetahui status transaksimu yang diinput pada hari itu, apakah masih dalam antrian (received) atau telah selesai (done). Kamu dapat mengedit order dengan klik Amend atau membatalan order dengan klik Withdraw.
Kolom Market Info pada ProStocks. Terdiri dari:
- Stock Profile: Untuk melihat profile, fundamental, chart, aktivitas transaksi, corporate action, dan berita pada suatu saham.
- Top Stocks: Daftar informasi saham teratas dalam kategori top frequency, top volume, top value, top gainers, dan top losers.
- Top Broker: Informasi peringkat transaksi broker dalam satu hari berdasarkan value, volume, dan frequency yang akan dimunculkan setelah jam perdagangan selesai.
- Order Book: Informasi harga dan antrian beli dan jual saham yang disajikan saat jam perdagangan untuk memudahkanmu dalam bertransaksi.
- Watchlist: Kumpulan daftar saham pilihan yang telah kamu buat untuk memperhatikan pergerakan harga dengan lebih mudah.
- Accelerate Board: Untuk melihat list saham yang terpasang di papan akselerasi.
Berikut adalah tampilan ProFunds beserta menu-menu yang tersedia. (Klik di sini untuk menonton tutorial)

- SmartStart: Fitur cerdas untuk membeli paket reksa dana pilihan yang dapat disesuaikan dengan profil risikomu. Komposisi reksa dana dalam SmartStart merupakan hasil analisis dari Tim Research Phillip Sekuritas Indonesia dengan mempertimbangkan faktor-faktor, seperti return, kinerja, maupun risiko dari produk reksa dana.
- Fund Selection: Daftar produk reksa dana dari Manajer Investasi yang bekerja sama dengan Phillip Sekuritas Indonesia.
- Fund Status: Informasi status transaksi reksa dana yang kamu lakukan.
- Portfolio: Untuk melihat posisi portofolio produk reksa dana yang kamu miliki.
- My Transaction: Riwayat transaksi yang dapat dilihat dalam kurun 5 tahun berjalan atas pembelian/penjualan produk reksa dana yang kamu lakukan.
- Compare Funds: Untuk memudahkanmu dalam membandingkan kinerja dari beberapa produk reksa dana.
Tertarik untuk membuka akun di Phillip Sekuritas Indonesia?
Membuka akun (klik di sini untuk menonton tutorial) reguler melalui aplikasi POEMS ID, bagi pemilik rekening BCA dan memilih RDN BCA, prosesnya lebih mudah dan cepat secara full online tanpa harus mengirim dokumen. Berikut tata caranya:
- Instal aplikasi POEMS ID - Saham & Reksa Dana Online di Play Store atau pun App Store
- Buka aplikasi, lalu klik Open an Account
- Silakan masukkan dari mana kamu mengenal Phillip, lalu pilih Pusat
- Beri ceklis bila kamu tidak memiliki kewajiban pajak FATCA Amerika Serikat dan membuka rekening untuk diri sendiri
- Masukkan nama lengkap sesuai e-KTP, alamat e-mail, dan nomor handphone. Lalu masukkan kode OTP untuk verifikasi
- Pilih akun Regular dan lengkapi foto e-KTP, foto selfie dengan memegang e-KTP, dan foto NPWP (jika ada)
- Isi data yang diperlukan dengan lengkap dan benar hingga selesai. Masukkan pilihan Bank Central Asia sebagai bank pribadi dan Bank BCA sebagai RDN
- Upload foto tanda tangan di atas kertas putih (harus sesuai dengan tanda tangan yang tertera pada e-KTP), lalu klik Selesai
Bila kamu menggunakan rekening selain BCA dan/atau memilih RDN selain BCA, kamu tetap bisa membuka akun melalui aplikasi POEMS ID. Namun, kamu perlu mengirim dokumen secara fisik yang kami lampirkan melalui e-mail, beserta dokumen pendukung, ke kantor Phillip Sekuritas Indonesia dengan proses 1-3 hari kerja setelah dokumen kami terima.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai penggunaan aplikasi POEMS ID atau pun informasi lainnya, kamu dapat menghubungi Customer Care kami ke nomor 021 57 900 900. Phillip Sekuritas Indonesia akan senantiasa melayanimu dalam bertransaksi di pasar modal!
“Be a Smart Investor with Phillip Sekuritas Indonesia”
* Disclaimer ON
Penulis: Deni Suprianto - Maret 2022
Editor: Ester Lidya Norisa
Baca artikel lainnya:
Beli Saham IPO Secara Online dengan e-IPO
Gelar Pernikahan Impian Anda dengan SmartPlan!
Lupa Password? Ini Cara Mengembalikannya dengan Security Question
Raih Tujuan Keuangan dan Passive Income-mu Sekaligus!
|