This line will show up in the preview of some email clients
logo

 

NEWSLETTER Edisi 116

 

Pentingnya Money Management saat Investasi Saham

Dalam dunia investasi, kamu harus tahu kalau tidak semua orang selalu mengalami keberhasilan, kadang ada yang untung dan kadang ada juga yang rugi. Maka dari itu, kamu perlu memegang kunci agar bisa menghindari dan meminimalisir kerugian tersebut dengan strategi money management yang baik.

Lalu, apa itu money management? Jika ditelaah lebih dalam, money management bisa diartikan mengatur dana dalam penggunaan modal agar bijak dan sebagaimana mestinya. Hal itu diperlukan guna mengantisipasi jika ada kerugian di kemudian hari. Dalam investasi saham, money management mengarah dengan memerhatikan waktu untuk membeli dan menjual sebuah saham emiten hingga pengelolaan uang ke emiten yang tepat.

Sangat penting bagi seorang investor untuk mengetahui dan menerapkan money management agar dana yang dikelola tidak terbuang sia-sia. Untuk mengetahui lebih lanjut, simak hal-hal yang membuat money management penting untuk diterapkan oleh investor.

  1. Meminimalisir risiko dalam berinvestasi saham

Pentingnya money management saat berinvestasi saham bertujuan untuk meminimalisir risiko. Seorang investor akan memerhatikan segala aspek, mulai dari teknikal, fundamental, hingga menempatkan uangnya ke emiten yang tepat demi meredam risiko dan kerugian yang mungkin saja terjadi. 

  1. Mempersiapkan mental dalam hal investasi

Sebagai seorang investor, pasti sudah paham betul kalau investasi saham bersifat fluktuatif. Selain itu, kita tidak bisa menebak harga pasar hanya berdasarkan satu sudut pandang saja, ada baiknya kita mempersiapkan diri dengan ketidakpastian harga emiten di pasar saham, dengan menjaga dan menstabilkan mental saat berinvestasi saham. 

  1. Jangan menaruh telur di satu keranjang

Coba bayangkan kalau kamu menaruh seluruh telur yang kamu punya hanya di dalam satu keranjang. Kalau keranjang tersebut jatuh, semua telur yang kamu punya akan pecah bukan? Maka dari itu, sangat penting menerapkan strategi diversifikasi saat investasi saham yang bertujuan meminimalisir risiko yang mungkin akan menimpamu karena menanamkan modal pada satu instrumen saja. Diversifikasi saham mengarahkan kamu untuk berinvestasi lebih dari satu instrumen dan lebih dari satu sektor atau industri.

  1. Memahami tujuan berinvestasi

Tujuan yang dimaksud berhubungan dengan tujuan jangka panjang ataupun tujuan jangka pendek yang akan investor pilih saat berinvestasi saham. Apabila ingin berinvestasi jangka panjang, ada baiknya untuk mempelajari fundamental suatu perusahaan yang kemungkinan akan naik harganya seiring berjalannya waktu, sedangkan untuk jangka pendek investor tetap harus memahami secara teknikal dan juga memantau emiten setiap harinya.

Kamu dapat mempraktikkan money management dengan terlebih dahulu menentukan ada berapa jumlah saham yang sebaiknya berada di dalam portfolio-mu sesuai dengan jumlah modal yang dimiliki. Misalnya kamu telah menentukan ada empat saham dengan modal sebesar Rp200 juta. Artinya alokasi dana untuk setiap saham sebesar Rp50 juta dan pembagiannya harus balance dengan tujuan apabila salah satu saham yang dibeli menghasilkan keuntungan, maka bisa menutupi kerugian dari saham yang pergerakan harganya turun. Kemudian dari dana Rp50 juta tersebut, kamu sebaiknya tidak membeli saham di satu harga yang sama. Melainkan membelinya secara bertahap di harga yang berbeda, dengan tujuan jika seandainya terjadi penurunan harga maka bisa membeli sahamnya kembali di harga bawah sehingga akan memaksimalkan potensi keuntungan yang didapatkan.

Untuk mengamankan keuntungan yang telah didapatkan, gunakan fitur SmartSafe di POEMS ID. Fitur ini juga berfungsi untuk meminimalisir kerugian yang mungkin terjadi berdasarkan batasan yang telah kamu tentukan di awal dan membuatmu tidak takut lagi kehilangan momentum saat berinvestasi saham. Perlu diketahui bahwa fitur ini hanya membantu memasukkan order jual dan beli ke pasar, sehingga bukan berarti ketika kamu telah memasang order pada SmartSafe dan kondisinya telah terpenuhi maka order tersebut akan langsung “done”. Semuanya tergantung dengan kondisi penawaran dan permintaan yang terjadi di pasar.

Phillip Sekuritas Indonesia akan senantiasa menemanimu untuk terus semangat berinvestasi dan mencapai tujuan finansial yang kamu harapkan.

“Be a Smart Investor with Phillip Sekuritas Indonesia”

* Disclaimer ON

Penulis: Abdul Razak
Editor: M. Rizki Aidil

Baca artikel lainnya:
Ini Kebiasaan Buruk yang Wajib Dihindari Trader Pemula!
Mengenal Jenis Indeks Saham, Mana yang Jadi Andalanmu?
Perhatikan Hal Ini dalam Memilih Produk Reksa Dana!


TalkToPhillip
Phillip Securities Indonesia
Phillip Securities Indonesia
Website
Instagram

 

Copyright © 2023 Phillip Sekuritas Indonesia berizin dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), All rights reserved.
Email Anda telah kami daftarkan sebagai penerima newsletter Phillip Sekuritas Indonesia.